Hari Anak Sedunia atau World Children's Day diperingati setiap 20 November. Tahun ini, Hari Anak Sedunia 2023 jatuh pada Senin 20/11/2023. Tanggal 20 November merupakan tanggal yang penting karena merupakan tanggal pada tahun 1959 ketika Majelis Umum PBB mengadopsi Deklarasi Hak-Hak Anak. Hari Anak Sedunia pertama kali ditetapkan pada tahun 1954 dan dirayakan pada tanggal 20 November setiap tahun dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan anak
Hari Anak Sedunia menawarkan sebuah titik masuk yang inspiratif untuk mengadvokasi, mempromosikan dan merayakan hak-hak anak. Yang mana diwujudkan dalam dialog dan tindakan yang akan membangun dunia yang lebih baik bagi anak-anak. Anak-anak merupakan bagian dari keluarga, tempat mereka dapat diasuh dan disayangi. Mari kita semua pastikan bahwa tindakan kita mendukung anak-anak dari semua lapisan masyarakat. Semoga hari semua anak penuh warna dan ceria seperti senyuman mereka. Semoga perjalananmu melewati masa kanak-kanak dipenuhi dengan cinta dan kehangatan.
Semangat anak-anak kalian adalah cahaya masa depan! Hari Anak Sedunia menginspirasi kita untuk membangun dunia yang penuh cinta, pendidikan, dan kebahagiaan bagi mereka. Teruslah bersama-sama mengejar mimpi, menciptakan keceriaan, dan menjadikan dunia ini tempat yang lebih baik untuk generasi penerus. Anak-anak adalah harapan suatu bangsa. Untuk menjadi cahaya di tengah kegelapan. 🌈✨
Masa termanis dalam hidup seseorang adalah masa kecilnya. Jadikan hari Anak sebagai momentum bahagia untuk semua anak di Indonesia. Peduli anak, peduli masa depan bangsa. Mari lakukan pola asuh tepat untuk wujudkan generasi hebat. Peringatan ini bisa memberikan kesadaran semua pihak untuk lebih mengutamakan pendidikan untuk anak. Selamat Hari Anak Sedunia, tumbuh menjadi manusia yang lebih baik dari kami. Doa terbaik untuk anak-anak di seluruh dunia hari ini dan selamanya.
#harianaksedunia #generasi #anak #masadepanbangsa #peringatan #sikecil #nikmatinhariini #candatawa #senyumbahagia #bahagia #masakanakkanak #senyumindah #artikel #novmi #mabifoundation #kalibaru #cilincing #jakartautara
Dihari Jadi Mufakat Al-Banna Indonesia akan dimeriahkan dengan Bak-Sos